#DaisyDiaries : A Love Letter To Myself From 2016 - 2017

Saturday, January 7, 2017


Hello Everyones in 2017 ! ^^

Desember kemarin saya memang memutuskan MIA for blogging activity, jadi rasanya kaya lama banget ninggalin blog ini. Sebelum saya nulis review atau mungkin konten lainya di blog ini, saya mau nulis recap yang saya alami di tahun 2016. Entah kenapa saya merasa perlu aja nulis hal ini, soalnya buat saya tahun 2016 itu rasanya bittersweet banget, manis pahitnya terasa betul-betul-betul *ala upin ipin*.

Sebagai upaya menghilangkan pahit nih, dibeberapa paragraf kedepan saya mau berterima kasih ke diri saya sendiri. So ya, this is my love letter to myself before I write some resolution for 2017.

1st Letter : 2016 , The Bittersweet Year



The bitter talk first before the sweetness start . . .

Di penghujung tahun 2015 lalu saya kehilangan alm. papa saya, dan dari situ saja saya mulai struggle. Begun the 2016 with grief and sorrow.  I never expected how last year would be super duper challenged for mine. I feel like, jumped from 1 km of waterfalls, randomly, without any protection ever. Honestly, i always feel extra exhausted for every step that I choose. Di tahun 2016, many big decision isn’t beneficially for me. Melelahkan ? Sudah pasti. Tak terhitung seberapa sering saya jadi cry-baby yang cengeng saat benar-benar merasa terpuruk sendirian. Perasaan merasa sendiri itu bak belenggu yang mengikat leher saya, yang terkadang menangis bahkan menjerit dihadapanNya pun masih terasa sakit. Sepilu itulah yang sering saya rasakan hampir sepanjang tahun. Setahun yang habis untuk struggle. 


But the sweetness always makes me smile . . .

Tapi Allah SWT dengan segala kuasanya, memberi saya kesempatan lain yang begitu besar dan selalu saya syukuri :). Dibalik lelahnya rasa sakit, Allah SWT memberi saya banyak kesempatan didunia nyata dan dunia maya. Untuk pertama kalinya setelah 2 tahun blogging tanpa arah tujuan, saya dapat kesempatan affiliasi, bertemu teman-teman blogger meski hanya via forum saja. Rasanya bahagia sekali melihat dan merasa the power of sharing is caring begitu besar,di forum itu saya akhirnya menemukan orang-orang yang pasionated dalam blogging.



Bergabung dengan komunitas blogging seperti Blogger Perempuan, KEB, dan lainnya juga mengantarkan saya melihat banyak sisi lain dari setiap tulisan blogger lain. Meski sering terbatas jadi silent reader karena baca di smartphone, tapi percayalah tulisan-tulisannya sedikit banyak mengubah cara pandang saya. Dan perasaan merasa sendirian saya perlahan sering terobati saat membaca tulisannya, karena saya mengerti di dunia ini masih banyak yang jauh lebih struggle dari saya :”).

Ditahun ini pula lah saya akhirnya berani memutuskan mengganti domain. Dengan cara yang tak di duga, saya bisa punya domain dengan modal diskonan. Dan seperti blogger pro bilang, ganti domain itu menghantarkan blog jadi lebih professional itu betul adanya. Pada akhirnya saya bisa sedikit menambah pundi-pundi dengan mulai menulis konten. Rasanya bahagia, dan priceless karena saya merasa ternyata ada yang bisa percaya dengan kemampuan menulis saya ^^.


I travel a lot places since last year. . . 

Di dunia nyata, 2016 ini mampu mengubah saya yang biasa betah dirumah sendirian dan anti sosial menjadi manusia yang sering piknik. Ketika tanggal merah tiba, rasanya jarang saya habiskan lagi diam dirumah. Piknik ketempat dekat atau jauh bukan masalah, tapi esensinya saya belajar menemukan diri saya ditempat lain. Dengan bertualang, saya belajar mentafakuri betapa besar nikmatNya di dunia ini, dan betapa kecilnya saya di semesta. Selain dapat foto yang bagus, saya merasa dengan piknik saya jadi lebih siap kembali menghadapi kenyataan di esok hari yang mungkin bisa jauh lebih berat dari kemarin.



Tahun 2016 juga saya mulai menjadi pribadi yang bisa lebih ekspresif, berani berpendapat, dan yang terpenting lebih legowo menghadapi pertanyaan sensitif dari orang sekitar. Lebih bisa menerima dan juga belajar untuk lebih tulus melepaskan apa yang bukan milik saya. Lebih bisa memeluk kelemahan dan kekurangan diri sendiri seperti masalah fisik, pencapaian, dan asa yang belum ada wujudnya. Bisa menerima perbedaan, dan lebih luwes untuk tidak perfectionist ke diri sendiri.

Tambahan juga, ditahun 2016 ini akhirnya saya nggak guilty feeling ketika lihat postingan, atau bahkan datang ke nikahan teman, tetangga atau saudara. Antara punya kekuatan aneh atau saya memang sudah bener-bener pasrah ke arah ya udahlah good for you soal nikahan ini. Ini prestasi besar banget secara pribadi, soalnya saya bisa normal dan pada akhirnya bisa ikut happy aja gitu. Ditanya kapan nikah sama siapapun juga ya senyum aja, minta doanya, dan menjawab dengan santai tanpa beban. Heran sih sebenernya, tapi i trully apriciate and thankful to my mind and soul : you're really god job for handled it all haha. Jadi nanti kalo Lorac pro diskonan, saya mau beli dengan dalih hadiah buat diri sendiri #alasan :D. 


Yang terpenting, ditahun 2016 (sejak 2015an deh) saya merasa bisa sejengkal lebih dekat dengan Yang Maha Pencipta. Merasakan betul, bahwa tanpa Nya saya hanya serpihan debu kecil yang bisa semakin hancur tanpa kekuatan Nya. Dekat dengan Nya membuat saya mengerti hakikat dan makna hidup yang lebih luas dan murni. Dekat dengan Nya membuat saya bisa bersahabat dengan teman-teman yang pikiran dan sikapnya mengarahkan ke hal positif dan kebaikan, mengajarkan saya untuk menikmati hidup dengan segala senang susahnya. Alhamdulilah, i’m so thankful for that, Ya Rabb. Kalau kata salah satu temen saya, Ya Allah, terima kasih untuk pahit manisnya :"). 



2nd Letter: 2017, Please Be My Answered Heart Hope




I dont have any resolution, but i will always pray the best for everything that i can . . . 

Honestly, I start this year with some complicated. Akhirnya saya memutuskan juga untuk berhenti ditempat kerja yang 1,5 tahun ini saya bernaung. Konsekuensi dari keputusan yang besar diambil di akhir tahun lalu dimulai sekarang. Mungkin ini berat, sulit yang kadang sakitnya buat air mata turun, dan bahkan saya akan lebih sering merasa terpuruk karena harus mulai dari 0 lagi. Tapisaya sedang berusaha untuk percaya, semua akan berlalu selama keyakinan padaNya disimpan dalam dada. Ingat dan yakinlah : "semua ada waktunya, semua ada jalannya". Kata-kata inilah yang sering saya tanamkan ke diri sendiri biar yakin, bahwa rencana Allah swt itu pasti yang terbaik .



Resolusi ini pun ingin saya wujudkan segera. Entah dalam waktu dekat dan sesingkat-singkatnya, saya ingin bisa berkarier lagi, melangkah lebih pasti dalam menjemput rejeki yang halal, thayib, dan berkah. Semoga di tahun ini pada akhirnya saya bisa menemukan tempat yang sesuai, entah sesuai dengan pendidikan saya yang ahli gizi atau mungkin bidang lain yang sesuai dengan passion saya. Pada intinya saya ingin seperti kebanyakan orang, bekerja dengan penuh dedikasi dan bahagia dalam limpahan berkahNya. Aamiin. Doain ya readers ^^. 

Ditahun 2017 ini saya ingin menjadi pribadi yang bisa lebih bersemangat dan lebih well organized. Salah satu langkahnya, saya ingin membuat bullet journal yang mana sifatnya handmade, ditulis sendiri. Bullet journal yang tak hanya bisa membuat lebih tepat waktu dan terorganisir, tapi menjadi pribadi yang bisa lebih bersyukur dengan pencapaian yang bisa dicapai setiap harinya. Bersyukur dengan hal-hal kecil dan besar, yang lebih dari sekedar berucap alhamdulilah rejeki anak shaleh, tapi bersyukur dengan cara  yang lebih besar yakni mengerjakan sesuatu dengan maksimal dan totalitas.


Untuk blog ini, kedepannya saya ingin belajar dan selalu berusaha konsisten posting. Tak hanya membuat review dan berbagi pengalaman saat mencoba, tapi ingin bisa membuat konten lainnya yang bisa lebih berfaedah. Terlepas berbayar atau tidak, semoga semakin membuat saya menjadi penulis yang baik dan berusaha penus integritas dalam setiap postingan. Oh iya sama pengen bikin rubrik serba-serbi soal perbloggingan ala-ala saya, hehe. Kan diluar sana pasti ada dong ya yang 1-2 kepo cara-cara ngeblogmnya, foto-foto, dan tektek bengeknya soal perbloggingan ini hihi. Ditunggu yaa ^^. 

Selain itu semoga ditahun ini saya kelak bisa membuat giveaway sebagai wujud rasa terima kasih saya untuk yang mampir sebagai active maupun silent reader ^^. Doakan biar rejekinya dilancarkan buat beli apa aja yang mau di giveaway ya manteman. Atau mungkin yang mau jadi sponsor, saya dengan senang hati membuka kesempatan buat ngasih itemnya ke giveway pertama nanti :P.

Seperti cliché kebanyakan, saya ingin menjadi pribadi yang bisa lebih bermanfaat, lebih baik dari hari kemarin. Menjadi pribadi yang semakin hari semakin bisa positif, dewasa, dan bijak setiap harinya. Semakin dekat dan selalu dekat dengan Yang Maha Pencipta, dan semakin rajin menguntai berbagai doa setiap harinya.



Untuk permasalahan tentang kamu sebenernya saya antara nerima keadaan, dan selalu nggak terlalu dipikirin.  Saya berusaha pasrah sejak 2015an kok, makin sini makin belajar pasrah dan melepaskan aja sih gimana. Berusaha juga belum merasa maksimal, karena saya masih terus sibuk berusaha menjadi sebaik-baiknya pribadi. Tapi jika Allah swt di tahun 2017 mengabulkan perihal kamu ini, saya harap si kamu ini seenggaknya pernah baca tulisan saya disini haha. lebih sering buat kepo juga boleh kok LOL. Gak apa sih, biar kamu tahu kalau saya blogger abal-abal yang passionnya ada tapi postingannya masih naik turun :P. Mungkin soal kamu ini kalau ditulis akan jadi satu postingan full, jadi selebihnya permasalahan kamu ini saya keep dulu biar jadi privat chat saya sama Yang Maha Kuasa. 

Hi Its Me Aslan ^^.
Kucing yang paling setia nungguin yg punya blog pulang kerja tiap sore dan malam hehe
Last but not least semoga ditahun 2017 banyak harapan yang baca juga bisa terwujud ya, aamin. Terima kasih, sekali lagi bener-bener terima kasih buat yang sudah mampir dan baca postingan apapun yang ada blog ini. Semoga semakin semangat ya di awal tahun dan seterusnya. Dan ya buat bikin postingan macam resolusi, sharing dong di komen ya link nya tapi jangan link hidup tapi ya cukup link nya aja, okay? deal ya ^^. Soalnya saya pengen baca yang punya kalian kaya gimana hehe. See you di postingan selanjutnya :).




4 comments

  1. Salam kenal mbak, saya suka banget sama gaya nulisnya. Enak banget buat dibaca :)

    www.zuzusyuhada.com

    ReplyDelete
    Replies
    1. Hai Mba Tika salam kenal juga ^^.
      Terima kasih ya sudah mampir :)

      Delete
  2. Assalamu'alaykum warahmatullah wabarokatuh Desty T.T masya Allah tabarakallah, ahh pengen nangis deh baca postingan ini. I dont know, tapi rasanya post ini relatable juga buatku. Sampe speechless ya, aku kirim air hug aja dari jauh. Ingat aja, satu kesulitan tidak akan bisa mengalahkan dua kemudahan. Faa inna ma'al usri yusron.

    "2 tahun blogging tanpa arah tujuan" ---> hahahah aku juga di 2015 udah mulai mikir, kok kayaknya kalo blogging sekedar blogging, ngga nambah value atau manfaat ke org lain... hmmm rada gimana gitu ya.

    Eniwie, ditungguuu tutorial bikin fotonya kakaaakk.. Masya Allah, foto-foto blog kamu bagus-baguuuss! Aku suka :D

    ReplyDelete
    Replies
    1. Waalaikumsalam Hani
      Aah, jangan ikut nangis dong Hani jadi nggak enak akunya hiks :"(.
      Emang 2016 kemarin ujian kehidupan menggila hani lebih2 dari skripsi

      Aku juga mulai mikir gimana caranya bikin konten Hani, nulis review terus juga ada masa bosennya
      Makasih Hani, nanti yak aku susun dulu materinya :D

      Delete

Terima kasih banyak sudah mampir dan comment ya :)
Jangan spam dan link hidup diantara kita ya, karena bakal aku hapus.