Pages

  • Home
  • About Me
  • Disclosure
  • LinkTree
  • Categories
  • _lifestyle
  • _Beauty
  • __Makeup
  • __Skincare
  • _Mom Series
Powered by Blogger.

Social Icons

The Daisy Notes | www.destywids.com

Mudah Beneran Sehat Tubuh dan Finansial Bersama FWD Cancer Protection

Sunday, December 27, 2020


Penyakit Tidak Menular (PTM) masih jadi salah satu penyebab kematian tertinggi di Indonesia maupun dunia. Jauh dari sebelum pandemi covid 19, PTM atau penyakit degeneratif ini memang sudah tinggi kasusnya, yang tadinya usia lansia sekarang mulai bergeser ke generasi muda. Menurut data Direktorat Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Tidak Menular (Direktorat P2TM) Kementrian Kesehatan saja kasus angka kematian tertinggi ada di Penyakit Jantung Koroner (PJK), lalu Kanker, Diabetes Melitus dengan komplikasi, tuberculosis (TBC) , dan  PPOK (Penyakit Paru Obstruktif Kronis). 



Seremnya sungguh ga kaleng-kaleng, ya kan? Apalagi PTM ini juga bisa menjadi faktor comorbid dari covid 19 juga, hiks. 

Buat saya pribadi, rasanya penting banget ya untuk terus menjaga diri dari penyakit, apapun deh mau penyakit infeksi seperti covid maupun penyakit tidak menular seperti kanker. Yup, kanker ini salah satu yang cukup riskan untuk perempuan, karena perempuan punya hormon estrogen dan juga resiko kanker di organ payudara dan juga rahim. Resikonya memang lebih besar dibanding laki-laki ya, huhu. Meskipun  teknologi kesehatan saat ini mumpuni, sekarang kanker memang bisa disembuhkan terutama stadium awal dengan deteksi dini yang baik. 

Jadi kalau ada wejangan dari orang tua jaman dulu soal perempuan harus pintar merawat diri itu ada benarnya ternyata. Karena yang dirawat harus luar dan dalam tubuh, dan juga pikiran. Biar sekalian sehat itu cantik ada baiknya memang untuk melakukan pencegahan. Apalagi di masa pandemi seperti saat ini, rasanya menjaga kesehatan harusnya bisa dimulai saat ini juga. 

1 | Memulai Gaya Hidup Sehat dengan Pola Makan Dengan Gizi Seimbang

Udah rahasia umum banget kalau gaya hidup sehat adalah koentji kesuksesan. Terdengar cliche, tapi menjaga gaya hidup sehat dan pola makan bukan perkara mudah. Apalagi di jaman now 2020 ini, rasanya dalam menerapkan gaya hidup sehat itu banyak godaan nya. Meskipun godaan nya banyak, ya jangan kalah juga kita-kita ini. 

Pic : Ditjen P2TM


Buat saya memulai gaya hidup sehat itu hanya memulai menerapkan Pedoman Gizi Seimbang dan memperhatikan isi piringku seperti yang ada dari Kementerian Kesehatan. Sebagai ahli gizi, rasanya harus bisa aja nerapin yang ada di PUGS dan isi piringku ini, hehe. Bisa dilihat ya, kalau panduan ini udah lengkap  dan jelas banget, dan cukup mudah dilakukan asal mau konsisten aja. Inget konsisten ya koentji ya bubu dan pabapak, *ehem* hehe. Selebihnya ya paling memperkaya konsumsi tinggi antioksidan dari buah dan sayuran yang berwarna seperti sumber flavonoid, dan zat aktif lainnya. 

Pic : Ditjen P2TM 

Saya pribadi saat ini udah mulai ngerem jajan yang kurang sehat, dengan mulai moderasi aja yang di konsumsi. Hidup cuma sekali dan makan juga kudu rekreasi, hehe. Dengan kesadran hidup sehat, rasanya jadi alasan kuat supaya tetap bisa membersamai anak tumbuh dengan fisik yang sehat. 

2 | Mulai Meningkatkan Aktifitas Fisik & Olah Raga 

Pic : Unsplash 

Olahraga itu sekarang lumayan hype lagi semenjak awal pandemi. Menurut aku, sekarang mau olahraga jadi lebih mudah karena banyak pilihannya, dan beberapa ada yang bisa di ikuti dari platform online seperti versi gratis via youtube maupun yang berbayar lewat zoom. Atau kalau suka sepedahan bareng bisa jauh lebih seru lagi. Kalau saya sih, suka banget dengan 10.000 langkah/hari karena cuma itu yang bisa realistis di kerjakan sebagai ibu balita, hehe. 

Secara teori, menurut Asosiasi Dietisien di Inggris, baiknya olahraga itu dilakukan 3x/ minggu dengan durasi minimal 60 menit atau 150 menit per minggu. Karena olahraga yang baik, tentunya bisa membantu kesehatan tubuh dan juga organ penting. Selain itu juga bisa dapat benefit lain seperti menurunkan berat badan, pembentukan otot, meningkatkan densitas tulang dan lainnya. Menurut jurnal NCBI, dengan olahraga tidak hanya untuk preventif kanker, tapi olahraga juga bisa membantu meningkatkan kondisi pasien kanker agar lebih fit dan memiliki imun yang baik. 

Selain olahraga, jangan lupa untuk memperbanyak aktifitas fisik ya, apalagi sejak berlaku work from home ini yang suka bikin kita lama-lama duduk dan rebahan depan gadget. Harus rajin peregangan ya, biar relaks dan juga istirahat sejenak dari gawai di depan mata. 

3 | Rutin Cek Kesehatan 

Idealnya, baiknya setiap tahun kita itu melakukan medical check up yang lengkap supaya bisa maintain kesehatan dengan baik. Sebagai sobat ambyar, tahu sendiri kan ngga murah untuk cek lengkap kalau pakai biaya sendiri, huhu. Nah, beruntung yang dari tempat kerjanya ada fasilitas dari kantor, manfaatkan dengan baik ya jangan sampai kelupaan cek tiap tahun :). 

Deteksi Dini Kanker Payudara dapat dilakukan dengan SADARI dan SADANIS -  Direktorat P2PTM


Nah, buat sobat ambyar jangan kecil hati yaa, kita tetep bisa medical check up dengan memanfaatkan promo kok. Apalagi dalam satu tahun suka ada promo atau gebyar pemeriksaan deteksi kanker yang bisa di coba. Untuk perempuan ya, bisa banget cek pap smear, iva test dan lainnya supaya bisa tahu kondisi terkini tubuh gimana.  Untuk pap smear dan iva test hanya bisa untuk yang sudah menikah atau sudah melakukan aktifitas seksual aktif aja ya. Gak hanya itu, buat kita perempuan bisa juga melakukan deteksi kanker payudara dengan melakukan gerakan sadari sambil rebahan santai dirumah.  


4 | Punya Kondisi Finansial Sehat 

Poin ini mungkin jarang disinggung, tapi percaya deh punya finansial yang sehat itu paling penting. Gimana mau cek kesehatan, dan bisa makanan yang sehat kalau kondisi finansial yang gak kondusif. Sehat kan harus lahir batin ya kan, termasuk urusan finansial. 

Saya sendiri merasakan kalau saat ini rasanya harus faham banget sama literasi finansial. Mengingat kondisi finansial yang bisa berubah tiba-tiba karena pandemi. Sebagai yang pernah mengalami goncangan finansial jauh sebelum pandemi, untuk urusan finansial rasanya nggak bisa bergantung gitu aja dari gaji. Harus pinter-pinter memetakan pengeluaran, supaya tetap bisa survive di kondisi yang diluar kendali, seperti ditinggal orang tua, ada bencana alam, kecelakaan dan lainnya termasuk kalau kena penyakit kanker. 

Walaupun amit-amit, tapi ikhtiar harus banget kan ya. Bisa dari belajar soal mengatur finansial sampai punya saham, milih asuransi yang tepat, dan juga bisa side hustle yang lainnya.

5 | Memilih Proteksi Asuransi Yang Tepat 

Nyambung dengan poin sebelumnya, finansial yang sehat juga harus di ikuti dengan memilih asuransi kesehatan yang tepat. Termasuk memilih penyedia asuransi yang amanah, terpercaya, dan juga spesifik seperti dari FWD Insurance. Buat yang belum kenalan sama FWD Insurance , ini adalah salah satu perusahaan asuransi yang sudah diawasi OJK (Otoritas Jasa Keuangan) yang punya banyak paket asuransi yang menarik dan spesifik sesuai kebutuhan. 

Apa itu FWD Cancer Protection? 


FWD Cancer Protection adalah produk FWD berupa asuransi yang khusus  dan spesifik untuk proteksi penyakit kanker. Seperti yang kita tahu asuransi untuk kanker itu biasanya jarang yang spesifik, jadi si FWD ini punya banget untuk itu. Semua jenis kanker bisa di klaim sama FWD, jadi buat survivor cancer ini bisa jadi jalan untuk tetap semnagt berobat sambil bisa mejalani passion juga. 

Sebagai pembeda, FWD Cancer Protection ini juga merupakan asuransi kanker online pertama loh, di Indonesia. Ada beberapa fitur yang menarik dari FWD Cancer Protection ini : 
  • Perlindungannya bisa 100% manfaat uang pertanggungan hingga 500 juta rupiah sejak diagnosis awal 
  • Usia pertanggungan nasabah bisa sampai diperpanjang usia 70 tahun 
  • Harga premi terjangkau mulai dari 10.000 aja per bulan. (Lumayan uang buat jajan manis bisa dilaihkan kesini aja biar lebih bermafaat, hehe)  
  • Cara daftar yang mudahlewat online 
  • Fleksibel banget, karena akan tetap dibayarkan 100% dari FWD meskipun punya asuransi yang lain. 

Dengan mode asuransi online, cara daftar dan juga klaim juga mudah banget, ngga repot harus keluar rumah ditengah pandemi. Banyak cara menuju FWD Cancer Protection ini, mulai via website resminya, e-commerce, maupun lewat aplikasi FWD Max yang tersedia di smartphone baik andriod maupun ios. Jadi asuransi mudah beneran itu nyata adanya kan netizen? :D



Mumpung mudah beneran, FWD punya promo akhir tahun yang sayang banget kalau dilewatkan. Catet ya, bakal ada kejutan di akhir tahun dari FWD, dengan membeli FWD Cancer Protection periode 21-31 Desember 2020 di website resmi FWD www.ifwd.co.id. Hadiahnya juga kece mulai sepeda Brompton, iPhone 12, dan iWatch 6. Mau banget kan, beli asuransi tapi dapet hadiah juga, kuy yuk beli FWD Cancer Protection dari sekarang mumpung masih ada kesempatan. 

All right reserved.
Do not copy-paste without allowance 
Or any permission from authors.




read the post

Review : SNP Vitaronic Gel To Cream (Bahasa and English)

Saturday, December 12, 2020

Halo ! :) 

Minimal skincare menjadi opsi buat am skincare saya saat ini karena aktifitas saya yang mulai wfo lagi. Selain cepat dan ringkes, minimal skincare juga cukup membantu mengurangi maskne yang saya alami. Step minimal skincare sama seperti yang lainya, yakni fokus di CTMP (Clenser, Toner, Moisturizer, dan Protect/ Sunscreen) Salah satu produk minimal skincare yang saya sedang pakai adalah mosturizer dari SNP Vitaronic Gel To Cream. 

Halo :) 

Minimal skincare is an option for my current skincare nowadays, since i started work from office. Beside of simple and fast, minimal skincare is also quite helpful in reducing the maskne problem on my face. My minimal skincare step is just focus in CTMP (Cleansing, toning, Moisturizing, and Protecting). Nowadays, i'm currently using is SNP Vitaronic Gel To Cream as a moisturizer.




Fyi, SNP Vitaronic ini adalah line terbaru dari brand SNP yang sebelumnya sudah terkenal dengan peptaronic dan cicaronic. Vitaronic sendiri merupakan akronim dari Vitamin + Hyaluronic Acid.  Ketiganya sendiri sama-sama mengusung hyaluric acid sebagai ingredient utama. Untuk varian vitaronic sendiri adalah gabungan vitamin C and hyaluronic acid. Menarik kan ya gabungan di vitaronic ini? 

Fyi, SNP Vitaronic is the newest line from the SNP brand which was previously famous for peptaronic and cicaronic line. Vitaronic is acronym from Vitamin and Hyaluronic Acid. All three of them use hyaluronic acid as the main ingredient. The vitaronic itself is a combination of vitamin C and hyaluronic acid. Sounds interesting, rite? 



Dari website resminya, SNP Vitaronic ini ada 4 produk yaitu Vitaronic Toner Pad, Vitaronic SOS Ampoule, Vitaronic Gel To Cream, and Vitaronic Ampoule Mask. Semuanya punya klaim mencerahkan, mengurangi kusam dan juga meratakan warna kulit. 

From the official website, SNP Vitaronic has 4 products : Vitaronic Toner Pad, Vitaronic SOS Ampoule, Vitaronic Gel To Cream, and Vitaronic Ampoule Mask. All of them have claims of brightening, reducing dullness and also improving uneven skin tone. 

Vitaronic Gel To Cream 

Packaging  



Dengan warna kemasan yang cerah, kuning dan putih, SNP Vitaronic ini sudah merepresentasikan ingredient utamanya yakni Vitamin C dan Hyaluronic Acid.  Lumayan eyecatching sih, jadi gak susah dicari ditengah tumpukan skincare, lol. Selain itu ukurannya juga ramping dan travel friendly, gampang di bawa kemana-mana termasuk dalam pouch. Overall, saya sendiri ngga ada masalah sama sekali dengan packaging nya. 

With bright yellow and white packaging colors, this Vitaronic SNP already represents the main ingredients, Vitamin C and 3 layering Hyaluronic Acid.  I think this packaging quite eye catching too, actually i don't need extra effort when i'm find out in my skincare case, lol. SNP Vitaronic had good average size packaging, slim and travel friendly, not bulky at all to carry inside pouch. Overall, for the packaging i dont have any problem and quite satisfied. 




Nah, karena ini varian SNP serian hyaluronic acid yang baru masuk Indonesia, jadi produk SNP Vitaronic ini insha allah sudah ada BPOM nya ya dari PT Orion Indonesia selaku distributor resmi SNP Indonesia. Yang bikin lebih tenang, karena di bagian dus nya ada segel dan QR code yang bisa kalian cek untuk memastikan keasliannya. Oia, SNP ini juga vegan ya, jadi jangan kuatir lagi :). 

Well, SNP Vitaronic series recently entering Indonesia, so this SNP Vitaronic product already a BPOM registration from PT Orion Indonesia as an official distributor of SNP Indonesia. And the good news is, the box perfectly sealed and a QR code that you can check to ensure authenticity. For Muslim and concern with halal, this SNP is also vegan, so don't worry anymore :).

Ingredients 

SNP Vitaronic Gel To Cream, selain menjadikan Vitamin C dan Hyaluronic Acid, ternyata punya kandungan lain yang juga oke. Tak hanya 2 bahan utama, ada juga camu camu extract, niacinamide, trifoliate lemon extract, panthenol, dan hipophae rhamnoids extract. Jujur dari semua ingredients, saya sangat terkesan dengan kombinasi camu camu, vitamin c dan niacinamide. Karena beberapa waktu lalu camu camu ini cukup hits di korea. 



Berikut manfaat dari ingerdient utama SNP Vitaronic Gel To Cream : 
  • Vitamin C : sebagai antioksidan yang membantu stimulasi kolagen dalam jaringan kulit.
  • 3 Jenis Hyaluronic Acid : baik untuk hidrasi kulit dan secara intensif menjaga kelembapan pada kulit kusam 
  • Niacinamides : Sebagai brightening agent yang membantu mencerahkan dan menjaga skin barier kulit
  • Camu camu extract : Memilki dosis vitamin C dan asam amino yang cukup tinggi. selain itu terdapat juga antioxidant yang tinggi untuk melindungi dari polutan dan mencegah kulit iritasi. Panthenol : sebagai soothing agent yang membuat kulit tenang, dan mengurangi iritasi. 
Beside of Vitamin C and Hyaluronic Acid, SNP Vitaronic Gel To Cream have another good ingredients. There are not only 2 main ingredients, there are also camu camu extract, niacinamide, trifoliate lemon extract, panthenol, and hipophae rhamnoids extract. Honestly from all the ingredients, I was really impressed with the combination of camu camu, vitamin c and niacinamide. In this year,  camu camu is a hit skincare ingredient in Korea.

Here the main ingredient function in SNP Vitaronic Gel To Cream : 
  • Vitamin C : as an antioxidant and good to simulates collagen in skin tissue. Collagen is really good for skin elasticity. 
  • 3 Types of Hyaluronic Acid : good for hydration to intensively moisturize in a dull skin 
  • Niacinamide : as brightening agent, help to repair and balancing skin barier. 
  • Camu camu extract : Contain high dosage in Vitamin C and amino acid. The antioxidant in camu came help protects skin against pollutant and inflamed skin. 
  • Panthenol : as soothing agent help your sensitize and calming your skin




Dilihat dari list ingredient nya, produk ini tidak mengandung paraben, sulfates, alcohol, silicone. Meskipun ada parfumnya, imho ini masih cukup aman karena komposisi nya cukup dibagian bawah. Dari klaim SNP nya, Vitaronic Gel to Cream ini bisa cocok di semua jenis kulit. Cukup setuju sih sama klaimnya, karena bahanya sendiri memang cenderung ringan di kulit. 

Judging from the ingredient list, this product parabens, sulfates, alcohol, silicone free. Even though there have artificial fragrance, imho is still quite safe, because the composition at the bottom. From the SNP claims, SNP Vitaronic Gel to Cream is suitable for all skin types. I am agree with their agree because they light in every skin. 

Cara Pemakaian / How To Use



Untuk pemakaian nya saya ikut cara yang ada di kemasan dan web nya SNP. Pakai seukuran biji jagung lalu di pat atau tepuk di kulit. Untuk apply sebelum makeup juga oke, karena bisa buat complexion jauh lebih menempel dengan baik. 

For using moisturizer, i following the instruction on this packaging. Use a pea-sized amount to moisturize face and neck. Pat gently onto skin. Use as the last step in your AM/PM skin care routine. Wait a few minutes for skin to absorb before applying makeup.

Karena minimal skincare di pagi hari, saya pribadi masukan SNP Vitaronic gel ini di slot moisturizer sesuai fungsinya. Teksturnya  sendiri gel dengan warna kuning pucat yang cukup watery dan ringan banget di kulit. Tidak ada rasa lengket yang berlebihan, dan menyerap cukup cepat di kulit. Saya sendiri pakai moisturizer ini cukup aja.  Supaya mudah diratakan aja sih di wajah dan nggak lembap yang belebih karena akan ditimpa lagi sunscreen.  

Personally, i use this moisturizer in am minimal skincare routine. The texture is watery gel with color pale yellow and feel so light glide on my skin.  No sticky feeling, and absorb quickly on my skin. With decent amount, i feel the moisturizer easy to spread and moisturize completely in my face. I think this formulation is not rich for layering with sunscreen. 


Wanginya sendiri cukup citrusy, karena ada extract lemon. Ngga terlalu segak, masih cukup segar saat dipakai dan juga cepat hilang sejalannya waktu. Untuk yang kulitnya sensitif dengan wangi-wangian take a note aja ya kalau moisturzer ini wangi dan hasilnya bisa berbeda di setiap orang.

For the fragrance, i think this gel is quite citrusy, because contain extract lemon inside. Not really strong fragrance, and as time goes by this scent will be disappear quite fast. But take the note for everyone with sensitive and sensitize skin will have different result with this fragrance. 


Hasil Pemakaian / Final Verdict 

SNP Vitaronic Gel to Cream ini sudah saya pakai kurang lebih 3-4 mingguan. Saya selalu pakai ini hanya di skincare pagi saja, karena kalau malam hari saya lebih nyaman pakai varian peptaronic, hehe.  Selama pemakaian pelembap ini cocok di kulit saya, nggak ada reaksi negatif seperti alergi dan juga breakout. 

I have used SNP Vitaronic Gel to Cream for about 3-4 weeks.I always use this only for morning skincare, because at night I am more comfortable using the peptaronic, (asap will be reviewed) hehe. As long as the use of this moisturizer fits on my skin, there are no negative reactions such as allergies and breakouts.


Yang saya rasakan untuk claimnya, saya setuju untuk klaim lembap dan buat glowing dikulit. Karena setiap udah pakai snp vitaronic ini kulit saya plump dan kenyal yang lembut seperti mochi, hihi. Untuk mencerahkan nya juga ada, tapi jangan berharap akan ada tone up nya ya, karena memang bukan tone up cream. Ini lebih ke mencerahkan dari dalam gitu loh, glow from within. Sehingga hasilnya cukup natural. Di saya, dengan kombinasi skincare lain dia bisa membantu memudarkan bekas jerawat yang noda kehitaman atau PIH (post infflamntory hiperpigmentation). Walaupun perlu waktu lebih lama, tapi yang penting cocok :).

Honestly, i would say agree more claim it is damp and glowing on the skin. Because every time I use this Vitaronic, my skin is plump and soft, like mochi, hihi. It's also available to brighten it, but don't expect it to have a tone up, because it's not a tone up cream actually. I think its more to brighten up from within, glow from within. So the results are quite natural. In my experience, with other skincare combinations this cream can help reduce PIH (post-inflammatory hyperpigmentation). Although takes a lot of time, i really love the result to reduce pih on my face.



Jadi udah pasti saya akan repurchase si vitaronic ini sih kalau habis, karena hasilnya memang cukup bagus dikulit. Selain itu harganya juga cukup terjangkau untuk moisturizer ukuran 50 ml, mungkin dibawah IDR 200k. Sedikit bocoran, produk SNP Vitaronic Gel to Cream ini akan masuk Indonesia tanggal 16 Desember 2020 ini di official store nya SNP  di e commerce kesayangan kalian seperti Sociolla, Shopee, Tokopedia, dan Lazada. Semoga nanti selain moisturizernya akan ada produk lainnya juga sih, karena aku memang udah excited dan ga sabar ingin coba yang lainnya :). See you in next post ya !  

As you can see, I will definitely repurchased snp vitaronic gel to cream, simply i love the result on my skin. In addition, the price is affordable for a 50 ml moisturizer. A little sneak peak, this SNP Vitaronic Gel to Cream product will available Indonesia on December 16, 2020. You can buy this one at official store in your favorite ecommerce such as Sociolla, Shopee, Tokopedia and Lazada too. Hopefully, in addition to the moisturizer, there will be other products too, because I'm already excited and can't wait to try the other variance :). See you on next post yaa !


All right reserved.
Do not copy-paste without allowance 
Or any permission from authors.




read the post

FWD Cancer Protection, Solusi Asuransi Berbasis Digital Untuk Survivor Cancer

Monday, November 23, 2020


Setelah menikah dan ada  keluarga kecil sendiri rasanya saya makin concern banget terkait finansial. Jadi sadar betul kalau mau dapur tetep ngebul dan meraih financial freedom itu jadi salah satu fokus utama. Menyadari betul pentingnya melek finansial, salah satunya adalah pentingnya punya asuransi. 

Asuransi itu bentuk investasi untuk menjaga diri sendiri, dan keluarga. Kalau menurut aku sih, punya asuransi itu penting banget bukan hanya untuk ikhtiar dalam melindungi diri tapi juga salah satu bentuk self love. Apalagi setelah pandemi ini, setidaknya kalau punya asuransi itu bisa bikin sedikit lega untuk hari esok. Nggak hanya perlindungan untuk covid 19, tapi juga untuk perlindungan penyakit degeneratif yang makin tinggi resikonya sejalan bertambah umur. 

 

FWD Life, Pionir Asuransi Berbasis Digital 



Disini, siapa yang nggak kenal sama FWD Life? kalau saya pribadi tahu FWD Life ini ada kali ya dari setahun yang lalu :).

Dengan kemajuan teknologi, sekarang asuransi nggak mesti convensional lagi, tapi juga ada yang berbasis digital, seperti FWD Life. Yup, PT FWD Life Indonesia adalah pionir perusahaan asuransi jiwa digital di Indonesia, yang hadir dengan menyediakan produk asuransi sesuai dengan kebutuhan nasabah dengan didukung teknologi digital. Cocok banget untuk pemula atau yang belum punya asuransi, karena bisa dengan mudah diakses lewat digital platform, yakni FWD Max.

Semua produk asuransi yang ditawarkan FWD life ini, berkonsep digital end-to-end, memberikan nasabah sebuah pengalaman berasuransi modern dan sepenuhnya digital. Pilihannya asuransi nya pun beragam, nggak asuransi jiwa aja. Ada asuransi kesehatan, bebas aksi, bebas rencana, dan yang terbarunya adalah FWD Cancer Protection. 

Berkenalan Dengan FWD Cancer Protection 



Saat launching FWD Cancer Protection, Bu Kiki selaku perwakilan dari FWD Life, menjelaskan perbedaan produk asuransi FWD Cancer Protection dengan produk lainnya. FWD Cancer Protection ini adalah asuransi yang khusus spesifik untuk melindungi dan membantu penanganan kanker yang mana untuk perlindungan kanker itu cukup mahal.Asuransi ini merupakan produk asuransi kanker online terjangkau yang hadir dengan proses digital end-to-end mulai dari pembelian hingga proses klaim.

 



Ada 4 kemudahan dalam proses di FWD Cancer Protection. Mulai dari pengajuan online yang mudah melalui ifwd.co.id, hingga klaim secara online yang mudah di satu aplikasi FWD Max. Produk perlindungan ini memberikan manfaat 100% uang pertanggungan apabila didiagnosis kanker, termasuk kanker stadium awal, dan bisa didapatkan dengan premi yang terjangkau mulai dari Rp10.000 per bulan. 

Melalui ifwd.co.id mudah dan nyaman pada nasabah dalam melakukan proses pembelian asuransi yang cepat dan mudah. Dengan ifwd.co.id, nasabah memiliki perlindungan asuransi secara instan dan tanpa harus bertemu tatap muka yang sangat membantu terutama di tengah situasi saat ini yang memang dianjurkan dari rumah dan harus social distancing. Selain itu, ifwd.co.id menyediakan chat service dan hotlineyang akan membantu para nasabah saat ingin melakukan pembelian. 


Webinar Unstopable Life, Unstopable Passion

Bertepatan 11 November 2020, aku berkesempatan ikut Event Virtual Media and Blogger Gathering FWD Life dan Kumparan terkait launching nya FWD Cancer Protection. Tema yang relatable dan menarik, Unstopable Life Unstopable Passion dengan binang tamu Chef Degan dan Ibu Ella yang merupakan survivor cancer dan pemilik usaha kuliner. 





Ada beberapa point menarik yang sempet saya catat selama ikut webinar kali ini dari Chef Degan dan juga Bu Ella : 

  1. Harus bisa beradaptasi dari model bisnis yang tadinya offline beralih menjadi digital. Dengan memahami perubahan menjadi digital maka akan semakin memudahkan dalam meningkatkan kualitas pelayanan ke costumer. 
  2. Sebagai pengusaha, yang terpenting itu adalah mental untuk mau berusaha dan berjuang sehingga bisa memicu lahirnya banyak inovasi dan tetap survive dalam kondisi yang sulit sekalipun. 
  3. Harus percaya diridan berani "menjual" bisnis kepada customer diikuti dengan kualitas produk yang baik. 
  4. Karena bisnis kuliner itu sifatnya relatif dan menyesuaikan dengan selera personal, maka alangkah baiknya untuk bisa menerima kritik dan merubahnya menjadi sesuatu yang jauh lebih baik lagi. Jadi tetap semangat ya, dan jangan putus asa kalau di kritik. 
Webinarnya menarik banget, selain membahas bagaimana tips dan trik untuk tetap survive berbisnis kuliner dari pemula hingga pemain lama. Yang menarik, Bu Ella sendiri yang merupakan mantan survivor kanker bisa sukses membangun bisnis tanpa manjadikan penyakit kanker yang diderita menjadi hambatan. Jujur selama webinar berlangsung, saya senang banget dan takjub, eventnya sangat menginspirasi dan edukatif tentang asuransi, survivor cancer, dan bisnis kuliner ditengah pandemi. 

Jadi makin pengen kan punya bisnis tetep jalan saat pandemi dan tetap merasa aman dengan proteksi diri dan keluarga dari FWD Life. Apalagi FWD Life punya FWD Max yang tinggal diakses mudah dari handphone kapanpun dimanapun, hehe

Sedikit info, turut rayakan 11.11, FWD Life tawarkan proses pembelian asuransi dengan mudah. Yups, FWD Life punya penawaran menarik lewat e- commercenya di  ifwd.co.id. Setiap pembelian asuransi melalui ifwd.co.id, nasabah bisa dapat cashback up to 25% hingga Rp2 juta dan akan mendapatkan FWD MAX Point hingga 10.000. Gimana  #AsuransiMudahBeneran kan? .

All right reserved.
Do not copy-paste without allowance 
Or any permission from authors.




read the post

Review: Rangkaian Scarlett Whitening Bodycare ( Body Scrub, Shower Scrub, Body Lotion)

Wednesday, November 11, 2020

Self pampering day itu selalu jadi hal favorit saya, terutama setelah jadi buibu. Waktu sebelum menikah dan punya anak, rasanya bisa sering banget memanjakan tubuh dengan produk bodycare sampai 3x/minggu. Setelah punya anak, hal-hal sekedar luluran, mandi dengan proper adalah sebuah kemewahan tersendiri. 

Mewah memang urusan mandi dimata buibu mah, hehe.

Demi kemewahan yang haqiqi, apa salahnya invest ke bodycare yang bikin relaxing seperti line body care nya Scarlett Whitening. Yups, brand local milik dari Felicya Angelista, ini hits banget dimana-mana di socmed dan juga dunia nyata. 




Line bodycare Scarlett whitening mengusung bahan utama glutathione di semua produknya. Ngga asing memang si glutathione ini terutama di bodycare, karena kandungan satu ini bisa mencerahkan dan aman di semua jenis kulit. Kalau di ilmu gizi, gluthatione ini salah satu antioksidan yang bisa menangkal radikal bebas sih, hehe.  

Semua rangkaian scarlett whitening ini sudah ada BPOM, not animal testing, yang mana insha allah bikin hati tentram kan ya pakainya. Biar basa-basi ini nggak panjang x lebar, simak aja review lengkapnya, sesuai urutan pemakaiannya.  

1. Scarlett Whitening Body Scrub Romansa 

Kalau lihat di e-commerce official dan website nya Scarlett Whitening, ada 2 varian body scrub yakni Romansa dan Pomegranate. Kalau diilihat dari packagingnya dua-duanya punya nuansa yang manis dan juga feminine banget. Berhubung saya hanya coba yang romansa, kapan-kapan kalau habis akan coba yang pomegranate. 




Nah, packaging bodyscrub romansa ini dikemas dalam jar plastik putih bulat besar karena memang netto nya 350 gram. Saat membuka jar nya, nanti akan ada segel alumunium dengan tulisan scarlet, yang menandakan produknya original dan juga terjamin. Segelnya sendiri cukup kuat gengs, karena saat produknya sampai rumah nggak ada yang rusak atau bocor karena pengiriman.



Ingredients

Acrylic Polimer, Triisopropanol Amin, Glycerin, Mineral Oil, Cetyl Alcohol, Cetearyl Alcohol, Propylene Glycol, Glycol Distearate Dmdmhydantoin, Fragrance, Scrub, Glutathione, Water. No BPOM: NA18190705488

Body scrub ini punya kandungan utama glutahtione dan vitamin E, yang kombinasi ini selain bikin cerah juga bikin kulit lembap dan halus. Untuk saya pribadi yang kulit badannya rada badak , list ingerdient nya aman dan nggak ada yang berpotensi bikin allergi. 





Beralih ke tekstur dari body scrub romansa ini cukup padat juga creamy banget. Scrubnya pun halus banget. Meskipun creamy dan halus, tapi daya exfoliate nya berasa banget kok dan tetep nyaman di kulit, nggak bikin kulit badan kemerahan. Yang terpenting adalah wanginya sih, enak banget. Wanginya bunga yang manis, relaxing, tapi nggak lebay. Untuk yang nggak terlalu wangi floral yang terlalu sweet, wangi varian romansa ini aman kok. 

Untuk penggunaan body scrub ini jadi tahap awal rangkaian body care yang lainnya. Saya sendiri pakai bodyscrub ini saat kulit masih kering dan sambil dibasahi air sedikit. Karena teksturnya creamy dan padat, jadi effortless banget pakainya. Body scrub romansa ini biasanya aku pakai 1-2x per minggu ya karena ya sempetnya cuma segitu hehe #modyarhood.


Selama 2-3 minggu pemakaian aku pribadi satisfy banget, daki / sel kulit mati nya bisa terangkat dengan paripurna. Puas aja gitu jadinya, haha. Untuk efek mencerahkannya juga oke, terutama setiap habis pakai, kerasa banget cerah dan halusnya, terutama di bagian lipatan kulit sih keliatan banget bedanya. Jadi lebih cerah dan warnanya lumayan even dengan bagian kulit lainnya.

2. Scarlett Whitening Shower Scrub Pomegranate 

Seperti yang sudah saya singgung di atas, punya body shower atau sabun cair yang nyaman secara aroma dan juga tekstur itu investasi buibu, terutama kalau lagi mumet tapi nggak bisa lari dari kenyataan #etdahcurhat haha. 




Untuk varian scarlett whitening shower scrub ini ada 3 yakni pomegranate, cucumber, dan juga mango. Dari ketiganya, sepertinya si varian pomegranate ini yang agak sweet, karena 2 lainnya tipe yang fruity and fresh. Scarlett Whitening Shower Scrub Pomegranate ini imho jadi must have item deh, karena wanginya enak nostalgic banget.

Ingredients

Sodium Lauryl Sulfate, Sodium Lauryl Sulfate, Fatty Alcohol Sulfate, Coconut Diethanolamine, Coco Amido Propyl Betaine, Lauryl Betaine, Ethyl Diamin Tetra Acetic Acid, Glycol Distearat, Steareth-20 Methacrylate Copolymer, Dmdm Hydantoin, Glycerin, Fragrance, Beads A2 milicapsule, Glutathione, Water. No BPOM: NA18180701928

Nggak hanya wanginya yang enak, teksturnya yang gel ringan dikulit. Dari ingredients nya masih ada kandungan SLS nya memang, tapi karena formulasinya oke, jadinya ini masih cukup aman dikulit.  Meskipun sama-sama scrub tapi beda jauh teksturnya dengan varian body scrub nya. Scrub dalam ini imho lebih seperti granulated gitu, karena butirannya halus dan nantinya luruh aja jadi sabun. Warna scrubnya juga lucu sih biru dan pink. 



Wangi varian pomegranate ini sweet, seperti wangi produk anak-anak jaman dulu. Makanya pakai ini setiap terutama pulang kerja rasanya lumayan relaxing. Untuk pemakaiannya, saya lebih suka di taruh di atas shower puff supaya lebih cepet beres mandi eh mudah jadi foam, hehe. Selain itu setelah mandi, shower scrub ini juga so-so gitu, gak bikin kering/ keset tapi nggak terlalu moisturizing. Menurut aku ini pas formulanya, karena nggak akan bantu kulit bisa menyerap baik si body lotion nya. 

3. Scarlett Whiteng Fragrance Brightening Body Lotion Freshy 




Terakhir, aku punya body lotion dari Scarlett Whitening yang varian freshy. Tidak dapat dipungkiri, kalau dari ketiga rangkainnya, si body lotion inilah yang paling best seller. Terutama yang varian romansa yang punya wangi mirip Bacarrat. Ada 4 varian untuk body lotion dari scarlett whitening yakni : Charming, Fantasia, Romansa (mirip Baccarat), dan Freshy. 




Bahas dari packaging, first impression biasa aja packagingnya. Tipikal pump body lotion ukuran besar. Tapi pas dilihat lagi, ternyata punya nya scarlett whitening ini cukup special sih, karena pump nya bisa diputar untuk mode terbuka dan kunci pump, plus dileher botol terdapat kuncian lagi. Jadi aman banget produknya dari tumpah dan juga tekanan luar. Apalagi yang punya anak kecil, selama terkunci dobel, anak-anak nggak bakal bisa pencet-pencet pump sembarangan. 

Ingredients

Acrylic polimer, Cetearyl Alcohol, Triisopropanol Amin, Propana-1-2-diol, Propane-1,2,3-triol, Dmdm Hydantoin, Fragrance, Beads A2-millicapsule, Glutathione, Water. No BPOM: NA18190123882.


Tekstur body lotion ini menurut aku lumayan pekat ya, mendekati body butter malahan. Cenderung rich dan juga creamy. Buat pemilik kulit badan yang lumayan kering, pasti bakal suka sih sama body lotion nya scarlett whitening. Untuk aku yang setiap hari berhijab dan pasti pakai baju yang serba lengan panjang, body lotion scarlett ini alhamdulilah nggak bikin lengket atau bikin gerah. 




Untuk pemakaian body lotion scarlett whitening ini, sejak lama saya udah biasa apply begitu beres mandi. Teknik pakai lotion seperti ini udah lama ada dan dipakai di banyak beautician luar sana. Nggak perlu di tap handuk sampai full kering, cukup 1/2 atau 3/4 kering buru-buru di apply deh lotionnya. Jujur, cara ini lumayan banget bantu penyerapan lotionnya lebih enak dan juga lembapnya dikulit lebih lama. Jadi saat wudu pun ngga akan licin yang bikin kulit terasa aneh. 




Body lotion ini menurut aku memang bikin kulit cerah/ bright dan juga ada efek tone up nya dari glutathione. Tapi tone up nya wajar nggak sampai abu-abu yang belang gitu. Hasilnya ya kayak my skin but better aja. Untuk pemakaian 2-3 minggu ini rasanya kulit sedikit lebih cerah, terutama di bagian yang kusam. Sekali lagi cerah ya buibu, bukan mutihin yang aneh-aneh. Efek melembapkan nya juga pas ya, nggak too much samapi bikin kulit rasanya 'gerah'. 

Wangi varian freshy kalau di official instgram nya memang wangi bunga fresia. Sesuai namanya memang fresh perpaduan floral dan fruity. Sebagai penggemar wewangian yang segar-segar, saya memang suka banget sih wangi gini. Terkadang kalau udah pakai ini saya jadi jarang pakai perfume lagi, karena udah cukup banget wanginya. 


Final Thought 



Selama pemakaian sekitar 2-3 minggu, rangkaian body care dari Scarlett Whitening ini semua cocok dikulit, dan nggak ada yang gak cocok atau bikin alergi. Aku pribadi cukup puas dengan performa ketiga rangkainnya. Diantara ketiga ini yang paling aku favoritkan emang si shower scrubya yang wanginya enak banget, dan memang akan repurchase sih, hehe. 

Harga produk scarlett whitening body care ini sekitar IDR. 75.000 -an di official account Scarlett Whitening di beberapa e-commrce . Affordable kok, mengingat ini juga isi banyak banget dan habisnya juga lumayan lama. Buat yang tertarik mau coba cus langsung kepoin aja ya di official account nya si scarlett whitening ini :). See you at next post:). 

Scarlett Whitening 

Official Instagram : @scarlett_whitening 
Official Shopee : @scarlett_whitening
 

All right reserved.
Do not copy-paste without allowance 
Or any permission from authors.


read the post
new entries old entries
Subscribe to: Posts (Atom)

Meet Me!


An Ordinary Working Mom as Nutritionist
This Blog it's my snippets and sharing about 
a lifestyle, beauty, and more about me at here.


Featured Post

SNP UV Air Cool Sunscreen Cream
Semenjak 'melek' soal dunia per-skincare-an rasanya udah jadi basic banget kalau setiap hari harus pakai sunscreen. Gimana ngga pent...

Popular Posts

  • Review : Purbasari Lipstick Color Matte no 81 Diamond & 90 Crystal
  • Review : Rangkaian Simple Sensitive Skin Expert Kind To Skin Skincare
  • Review : Wardah Hydrating Aloe Vera Gel
  • Tata Cara Membuat Surat Kuasa Pengambilan Paspor yang Mudah
  • MOM #4 : Monotasking Demi Kesehatan Mental Working Mom

Archives

  • ►  2022 (3)
    • ►  April (1)
    • ►  March (2)
  • ►  2021 (4)
    • ►  December (1)
    • ►  November (1)
    • ►  June (2)
  • ▼  2020 (19)
    • ▼  December (2)
      • Mudah Beneran Sehat Tubuh dan Finansial Bersama FW...
      • Review : SNP Vitaronic Gel To Cream (Bahasa and En...
    • ►  November (2)
      • FWD Cancer Protection, Solusi Asuransi Berbasis Di...
      • Review: Rangkaian Scarlett Whitening Bodycare ( Bo...
    • ►  September (1)
    • ►  July (2)
    • ►  May (3)
    • ►  April (2)
    • ►  March (1)
    • ►  February (3)
    • ►  January (3)
  • ►  2019 (17)
    • ►  December (3)
    • ►  November (1)
    • ►  October (2)
    • ►  September (2)
    • ►  August (4)
    • ►  April (1)
    • ►  March (3)
    • ►  February (1)
  • ►  2018 (6)
    • ►  October (1)
    • ►  September (2)
    • ►  August (1)
    • ►  May (1)
    • ►  March (1)
  • ►  2017 (23)
    • ►  October (1)
    • ►  September (1)
    • ►  August (6)
    • ►  July (1)
    • ►  June (2)
    • ►  May (4)
    • ►  April (1)
    • ►  March (1)
    • ►  February (1)
    • ►  January (5)
  • ►  2016 (46)
    • ►  December (1)
    • ►  November (4)
    • ►  October (6)
    • ►  September (2)
    • ►  August (3)
    • ►  July (7)
    • ►  May (3)
    • ►  April (3)
    • ►  March (7)
    • ►  February (4)
    • ►  January (6)
  • ►  2015 (31)
    • ►  November (4)
    • ►  October (4)
    • ►  September (3)
    • ►  August (2)
    • ►  May (4)
    • ►  April (2)
    • ►  March (4)
    • ►  February (2)
    • ►  January (6)
  • ►  2014 (10)
    • ►  December (4)
    • ►  November (3)
    • ►  October (3)
  • ►  2012 (2)
    • ►  May (1)
    • ►  January (1)

Blogging Fellas

Fb Fanpage

Twitter : @destywids

Tweets by destywids

Thank You For Coming :)

Latest 'grams from @username

© The Daisy Notes | www.destywids.com.
Theme by Eve.